Widget HTML Atas

Tips Memilih Tempat Magang yang Tepat untuk Mahasiswa

Tips Memilih Tempat Magang yang Tepat untuk Mahasiswa

Lulus kuliah dan ingin mencoba magang diperusahaan? tips memilih tempat magang ini wajib kamu ikuti agar tepat dalam memilih perusahaan yang sesuai. Pertimbangkan faktor utama ketika magang, pilihlah perusahaan dengan job desc yang sesuai jurusan.

Walau magang hanya sebentar saja dan tidak lebih dari 3 atau 6 bulan. Setidaknya kamu memiliki gambaran besar didunia pekerjaan. Dari gambaran inilah akan membentuk karier pekerjaanmu kedepannya.

Jadi jangan asal dalam memilih tempat magang, karena tempat magang akan menjadi portfolio kamu ketika melamar pekerjaan.

Jika masih bingung dalam menentukan tempat magang seperti apa dan dimana, simak ulasan berikut ini.

Tips memilih tempat magang

Sesuaikan dengan bidang kuliah dan minat kerja

Carilah yang sebidang dengan minat jurusan Anda terlebih dahulu, faktor pertama dalam mencari tempat magang adalah kecocokan dalam bidang pekerjaan.

Dimagang sendiri akan belajar bagaimana mengelola tugas dan tanggung jawab serta mengetahu seluk beluk dunia pekerjaan. Tidak hanya itu kamu bisa menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman dari bidang industri yang dikerjakan.

Magang inilah yang akan menjadi start kamu menuju dunia kerja sesungguhnya. Untuk lowongan magang sendiri sangat banyak. Anda bisa mencarinya di Google mengetikan "tempat magang di Jakarta" maupun di Kota lainnya sesuai tempat tinggal kamu.

Pastikan jangan sampai salah memilih bidang dan dahulukan sesuai minat bidang pekerjaan!

Lokasi dari magang

Janganlah terlalu jauh dari lokasi tempat tinggal, karena ini adalah proses magang. Carilah yang dekat degan lokasi atau setidaknya dalam area 15 KM dari rumah kamu.

Kenapa lokasi sebaiknya tidak terlalu jauh? karena untuk magang sendiri adalah pengalaman kerja yang tentunya disebagian tidak diberikan upah dalam pekerjaannya atau hanya diberikan uang transport bensin saja. Perhitungkan juga untuk biaya pengeluaran yang dihabiskan setiap harinya, agar kamu dapat menghemat biaya pengeluaran keuanganmu.

Pastikan yang didapatkan juga setimpal dengan usaha yang telah kamu perbuat untuk perusahaan itu. Jika harus bertempat tinggal jauh dan harus ngekost, pastikan kegiatan magang tersebut menjadi tempat bekal belajar sebelum masuk didunia kerja.

Cari perusahaan magang berkembang

Pastikan job desc yang diberikan ditempat magang sesuai dengan keinginan dan minat bakatmu. Magang merupakan tempat emas untuk mempelajari seluk beluk dari perusahaan mulai cara kerja, dan sistematis dari perusahaan yang diikuti.

Pastikan posisi magang yang dilamar membantumu untuk tumbuh berkembang. Terlebih lagi terdapat opsi menjadi karyawan tetap, ini merupakan opsi terbaik yang bisa dipilih.

Pastikan ikut andil dalam pekerjaan dengan mengambil tugas yang diberikan dan ikut menyelesaikannya.

Waktu magang

Durasi dari magang sendiri berbeda-beda dan yang pasti tidak lebih dari 6 bulan waktu magang. Ada yang magang memakan waktu 3 bulan dan ada magang yang memakan waktu 6 bulan.

Lakukanlah magang dengan datang full on-time, bisa saja perusahaan melihatmu sebagai potensi terbaik untuk merekrut menjadi karyawan. Pastikan jam kerja sesuai dengan standar yang telah di brief pada saat pelamaran magang pertama kali.

Networking tempat magang

Pastikan ketika memilih tempat magang apakah tersedia networking yang bagus di tempat magang tersebut. Apakah dengan posisi saat ini bisa dikerjakan di tempat lain secara full time dan karyawan tetap.

Networking kerja saat ini sangat membantu kamu dalam mencari pekerjaan kedepannya. Umumnya banyak pekerja yang masuk dari afiliasi networking orang didalamnya.

Pastikan pertimbangkan segala kemungkinan yang ada, dan selalulah lihat syarat dan ketentuan ketika pertama kali mendaftar magang. Jadikanlah magang sebagai pengalaman kerja yang bermanfaat.

Riset karir tempat magang.jpg


Riset karier masa depan

Dengan magang kamu mengetahui potensi karier dari tempat-tempat yang kamu kerjakan. Yang mana ketika sudah menemukan bidang yang sesuai dengan minat pastikan riset karir di posisi tersebut apakah akan meningkat atau justru stak di zona nyaman.

Pastikan karir yang dimaksud berhubungan dengan masa depan serta mampu memberikan value kepada kamu. Seperti halnya kemudahan dalam naik pangkat atau pekerjaan yang sulit digantingan dengan bidang teknologi.

Cari tempat magang berpotensial

Melalui link informasi kampus

Setiap kampus biasanya memiliki ikatan alumni atau info penting soal karier, dimana kamu juga akan memilih perusahan kredibel serta posisi yang sesuai dengan jurusan. Untuk informasi link kampus sendiri biasanya bersifat hanya untuk lulusan alumni dan kamu bisa memanfaatkannya untuk masuk ke perusahaan tersebut untuk mencari pengalaman.

Media sosial

Media sosial seperti LinkeIn sangat membantu dalam mencari tempat magang yang terbaik. Tidak hanya itu facebook, ig dan twitter juga memiliki potensi yang sama dalam mencari lowongan magang diperusahaan besar.

Mencari magang melalui web portal online

Melalui portal website job

Dengan memanfaatkan situs-situs job loker, kamu bisa mencari info magang yang tersebar luas di media sosial. Terlebih lagi dilowongan kerja online, hanya dengan menyiapkan cv website secara otomatis akan mencari lowongan pekerjaan sesuai dengan skill dan minat.

Relasi pertemanan

Melalui relasi kamu bisa mendapatkan info magang yang tepat. Terlebih jika relasi kamu memiliki jabatan khusus yang strategis, akan membantumu dalam memasukan posisi magang di perusahaan itu.

Pastikan selalu mencari banyak relasi pertemanan agar nantinya kamu akan lebih mudah dalam mencari info seputar pekerjaan kedepannya.

Tidak ada komentar untuk "Tips Memilih Tempat Magang yang Tepat untuk Mahasiswa"